Kamis, 20 Oktober 2011

Tipe Manusia

Assalamualaikum wr wb...
Insya Allah mau konsisten nulis blog ini... Semoga bisa ya seminggu sekali bikin posting... amin... ^_^

Kali ini saya mau nulis tentang 2 tipe manusia berdasarkan pengamatan saya beberapa waktu ini.. Oiya berhubung ini murni hasil pengamatan saya, maka klo ada kesalahan, pendapat lain, atau masukan, akan saya terima dengan senang hati... Sekaligus saya menimba ilmu dan bertukar pikiran... hehehe... 

1. Tipe "Dominan" Dunia
Maksudnya adalah seseorang yg (bisa dibilang) lebih senang mementingkan kehidupan dunia. Dalam hal ini dia senang melakukan kegiatan/kerja untuk kelangsungan hidup duniawinya. Namun, bukan berarti dia tidak beribadah atau tidak memiliki agama. Dia tetap umat beragama, tapi segala yg dia lakukan kebanyakan (sebagian besar) merupakan hal yg duniawi. Segala sesuatu dia lakukan agar dunia bisa menerimanya. Dia tahu mana hal yg boleh dan tidak boleh dilakukan menurut syariah agama. Hanya saja terkadang dia (dgn sengaja) melupakan itu demi cita2nya tercapai. Bila diukur dengan jam, maka waktu untuk kebutuhan dunia dikerjakan selama 20 jam, sedangkan untuk kebutuhan akhirat dikerjakan selama 4 jam.
Tipe orang seperti ini biasanya pandai bergaul dan berwawasan ke-duniawi-an luas. Memiliki banyak teman tanpa mengenal batas. Senang mengikuti berbagai macam kegiatan. Bahkan kegiatan agama sekali pun. Tipe ini selalu up to date dengan hal2 baru yg terjadi di dunia karena itu adalah modal dia untuk bergaul demi kelangsungan hidupnya.....

2. Tipe "Dominan" Akhirat
Tipe ini bisa dilihat dari penampilannya yg (agak) berbeda. Sepertinya tipe ini sedikit anti dengan tren yg sedang berkembang. Sebagian besar dari tipe ini berpenampilan tertutup dan menutup diri. Pada dasarnya mereka mengetahui apa yg sedang terjadi di sekitarnya, namun apabila itu tidak sesuai dengan khaidah agama maka hal itu tidak disentuhnya (diabaikan). Bisa dikatakan keselamatan akhirat lah yg lebih utama.
Dunia memang tempat tinggal saat ini, tapi bagi tipe ini apa pun yg dia lakukan di dunia adalah semata2 untuk tabungannya nanti di akhirat. Hal2 yg bersifat ke-duniawi-an sebisa mungkin dihindari. Walaupun itu berakibat merusak hubungannya dengan manusia lain. 
Tipe orang seperti ini biasanya kurang bergaul, tidak memiliki banyak teman, dan hanya mau mengikuti kegiatan2 yg dianggapnya bermanfaat bagi rohaninya saja. Tidak jarang orang lain melihat orang dari tipe ini sebagai sosok yg kurang menyenangkan dikarenakan keengganannya mengikuti gaya hidup yang sedang in saat ini. Pembicaraan pun terkadang menjadi tidak nyambung karena tipe ini biasanya menjaga diri dari percakapan yg berlebihan yg akan berakibat menimbulkan gosip dan fitnah.

Berdasarkan hasil pengamatan saya, kedua sifat tersebut sebagian besar berasal dari pola lingkungan mereka tinggal (pergaulan). Sifat2 dari kedua tipe itu tidak sepenuhnya mutlak terbawa dari lahir, tetapi lebih dominan akibat pengaruh lingkungan. Ada nilai positif dan negatifnya dari kedua tipe tsb. Kalau bisa sih berada diantara kedua tipe itu ya.. hahaha....

Jadi teman2 termasuk tipe yang mana?? hehehe... ^_^

~detanpo~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hikmah Pandemi

 Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Alhamdulillahirabbila’laamiin Subahanallah sejak tahun 2020 negara kita bahkan seluruh dunia dil...